Ciamis, Topinfo: Perlombaan Bangga Kencana yang digelar oleh Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) Kabupaten Ciamis telah masuk ke tahapan akhir.
Tahapan akhir itu adalah pengumuman kejuaraan yang dilaksanakan di halaman Pendopo Buati Ciamis pada, Selasa (11/6).
Diketahui pengumuman kejuaraan itu diumumkan oleh DP2KBP3A beriringan dengan hari jadi Kabupaten Ciamis yang ke-382 tahun.
Ir. Djafar Shiddiq M.Si selaku Kepala Bidang Pengendalian Penduduk DP2KBP3A Ciamis mengungkapkan, perlombaan ini meliputi Akseptor Lestari 10 tahun, 15 tahun dan 20 tahun dan Pengelola Program Bangga Kencana (PKB/PLKB, PLKB NON ASN, PPKBD).
“Perlombaan yang kami ini merupakan program untuk meningkatkan kinerja pengelola program,” ungkapnya.
Ia menuturkan, dengan adanya program perlombaan ini dapat menjadi motivasi tersendiri bagi pengelola program agar bekerja lebih baik lagi.
“Dengan adanya program invatif ini diharapkan para pengelola program dapat meningkatkan kinerjanya untuk membentuk keluarga berkualitas di Kabupaten Ciamis,” tuturnya.
Dia menerangkan, perlombaan yang digelar ini merupakan rencana kerja yang dikemas ke dalam program Bangga Kencana.
“Perlu diketahui oleh semuanya, program Bangga Kencana ini secara rutin sudah digelar setiap tahun di Kabupaten Ciamis,” terangnya.
Djafar menyampaikan, biasanya pihaknya menggelar program Bangga Kencana setiap hari jadi Kabupaten Ciamis dan hari keluraga nasional.
“Hari ini kita tengah memperingati hari jadi Kabupaten Ciamis yang ke-382 dan hari keluarga nasional yang ke-31,” katanya.
Dia menekankan, Program Bangga Kencana diharapkan bukan sebagai ajang pemberian penghargaan saja.
“Kami berharap semua pengelola program menyadari visi dari program ini, yaitu untuk meningkatkan kinerja dan menambah semangat untuk menciptakan Keluarga berkualitas di Kabupaten Ciamis,” ucapnya.
Kepala Bidang Pengendalian Penduduk DP2KBP3A Ciamis itu mengatakan, perlombaan Bangga Kencana dilaksanakan selama 6 Hari.
“Kita melaksanakan tahapan perlombaan ini dari mulai tanggal 28, 29, 31 Mei dan dilanjutkan pada tanggal 3,4 dan 5 Juni 2024,” katanya.
Djafar mengungkapkan, pemenang perlombaan tersebut diantaranya adalah Andies Ahmad Sobar Juara 1 Lomba PKB/PLKB ASN.
Dia menambahkan, untuk Juara 1 kategori PKB/PLKB Non ASN dimenangkan oleh Atik Sari Kartika.
“Untuk juara 1 kategori Lomba PPKBD dimenangkan oleh Haeroh, Juara 1 Akseptor KB Lestari 10 tahun dimenangkan oleh Elis Rosmiati/Asep Herdis,” tuturnya.
Sementara itu, untuk Juara 1 Akseptor KB Lestari 15 tahun dimenangkan oleh Peni Harjati/Dede Romansah dan Juara 1 Akseptor KB Lestari 20 tahun dimenangkan oleh Nenih Nuraeni/Dedi Supriado.
Terakhir, Djafar mengatakan para pemenang kejuaraan Bangga Kencana ini akan menjadi wakil peserta dari Kabupaten Ciamis untu perlombaan di tingkat Jawa Barat tahun 2025.